Selasa, 08 Oktober 2013

Pembekalan Sarjana Indonesia Di Mesir

Dalam rangka memberikan pembekalan kepada mahasiswa Indonesia tingkat akhir di berbagai perguruan tinggi di Mesir, KBRI Cairo bekerja sama dengan PPMI (4/10) menyelenggarakan Acara Pembekalan Sarjana dengan tema "Masisir Menuju Perubahan dan Kebangkitan Bangsa" di Aula Limas Nasr City Cairo.

Pembekalan yang diikuti oleh 120 orang ini, menghadirkan nara sumber yang terdiri atas: Nurfaizi Suwandi, Duta Besar RI; Dr. Fahmy Lukman, M.Hum, Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Cairo; Prof. Dr. Syamsul Hadi, Ketua Program S3 KTT Sekolah Pascasarjana UGM, dan Prof. Dr. Sangidu, M.Hum., Guru Besar UGM dan mantan Atase Pendidikan KBRI Cairo.

Acara pembekalan bertujuan untuk memberikan wawasan keilmuan dan perjuangan bagi alumnus Al-Azhar yang akan kembali ke Indonesia. Setelah paparan para nara sumber, peserta diberikan kesempatan untuk tanya jawab berkisar pada peluang dan tantangan alumnus Al-Azhar, setelah kembali ke tanah air.

Sumber: AtdikCairo.org